SAMBAS, JEJARING KALBAR, –Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Sambas, Ferdinan Syolihin, turut menyampaikan ucapan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, yang diperingati pada Jumat, 5 September 2025.
Menurut Ferdinan, Maulid Nabi merupakan momentum untuk memperdalam kecintaan kepada Rasulullah SAW serta memperkuat komitmen dalam menjalankan nilai-nilai keislaman di kehidupan nyata.
“Maulid Nabi mengajarkan kita untuk terus menebar kebaikan, memperkuat keimanan, dan mempererat silaturahmi antarumat,” tutur Ferdinan.
Ia menekankan pentingnya menjadikan peringatan Maulid sebagai sarana mempererat solidaritas sosial dan menumbuhkan empati terhadap sesama.
Dalam situasi ekonomi yang masih menantang, kata Ferdinan, nilai kepedulian dan saling tolong-menolong yang diajarkan Rasulullah menjadi kunci menjaga keharmonisan sosial di masyarakat.
“Dengan meneladani Rasulullah, kita bisa memperkuat nilai kejujuran, keadilan, dan kepedulian sosial di tengah kehidupan bermasyarakat,” tambahnya.
Lebih lanjut, Ferdinan juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjadikan momentum Maulid sebagai semangat memperbaiki diri dan meningkatkan kualitas ibadah.
Menurutnya, memperingati Maulid tidak hanya dengan perayaan, tetapi juga dengan menumbuhkan semangat bekerja keras, berbuat baik, dan menjaga persatuan umat.
“Mari kita sambut Maulid Nabi ini dengan hati yang bersih dan tekad untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Semoga Kabupaten Sambas selalu diberkahi dan masyarakatnya hidup dalam kedamaian serta keberkahan,” tutup Ferdinan. ***












