Pontianak

Tinjau Mall Pelayanan Publik Bersama WamenPAN-RB, Norsan Berkomitmen Berikan Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat

×

Tinjau Mall Pelayanan Publik Bersama WamenPAN-RB, Norsan Berkomitmen Berikan Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Gubernur Kalbar Tinjau Mall Pelayanan Publik
Tinjau Mall Pelayanan Publik Bersama WamenPAN-RB, Norsan Berkomitmen Berikan Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat

PONTIANAK, JEJARING KALBAR, – Gubernur Kalimantan Barat, Drs. H. Ria Norsan,M.M.,M.H.,  mendampingi Wakil Menteri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (WamenPAN-RB), Komjen Pol. (Purn). Drs. Purwadi Arianto, M.Si. saat melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan Barat, Kamis (17/7/2025).

Dalam momen ini, Ria Norsan menegaskan akan mendorong setiap Pemerintah Daerah untuk mempunyai Mall Pelayanan Publik sendiri. Hal itu dilakukan sebagai bentuk komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kalimantan Barat.

Tak tanggung-tanggung, Ria Norsan juga secara tegas menyatakan akan memberikan teguran kepada setiap daerah yang belum memiliki Mall Pelayanan Publik sendiri. Hal itu dilakukan sebagai bentuk komitmennya untuk memberikan pelayahan terbauk bagi masyarakat.

“Kabupaten Kapuas Hulu, Melawi dan Sambas. Kita akan mendorong mereka supaya segera  membangun Mall Pelayanan Publik di tempatnya masing-masing, Kabupaten Kapuas Hulu lagi membangun dan untuk Melawi dan Sambas kita belum dapat informasi,” tegas Norsan.

Sebegai bentuk komitmenny, Gubernur Kalimantan Barat bersama WamenPAN-RB secara langsung turun ke lapangan untuk meninjau pelayanan Samsat Pontianak, Mall Pelayanan Terpadu Pontianak, Layanan SIM dan Layanan SKCK di Polresta Pontianak.

“Kami menyadari bahwa seluruh unit kerja yang berada di lingkup pemerintah daerah dibentuk untuk memberikan pelayanan, baik itu pelayanan publik secara langsung maupun secara tidak langsung,” ujar Norsan.

Lebih jauh Norsan menjelaskan, bahwa peninjauan Mall Pelayanan Publik dilakukan bersama WamenPAN-RB untuk memastikan bahwa setiap pelayanan yang diberikan kepada masyarakat dilakukan dengan baik.

“Maka dari itu guna memenuhi harapan publik, pemerintah sebagai pelayan publik harus berkomitmen untuk memberikan kemudahan, kecepatan dan ketepatan, murah serta berkualitas dalam melayani masyarakat baik berupa pelayanan administratif, jasa maupun barang,” tambah Norsan.

Sementara itu, WamenPAN-RB, Purwadi Arianto mengatakan Mall Pelayanan Publik di Kota Pontianak sudah memenuhi standar, fasilitasnya sudah memenuhi kemudian tempat-tempat yang diperlukan sudah disiapkan.

“Saya berharap dengan fasilitas yang ada, petugas yang ramah, tulus melayani, cepat merespon agar kepercayaan publik terhadap kepolisian, Pemerintah Daerah dapat terus meningkat sehingga masyarakat puas akan pelayanan aparatur negara,” harap Purwadi.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *