JEJARING KALBAR – Tim Relawan Lasarus for NKRI Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 02, Norsan-Krisantus, menggelar pertandingan Gaplek se-Kabupaten Sambas pada Minggu (17/11/2024). Kegiatan ini berlangsung di Posko Pemenangan NKRI Kecamatan Tebas, dengan diikuti oleh 128 peserta dari seluruh kecamatan di Kabupaten Sambas.
Pertandingan tersebut dipimpin langsung oleh Ferdinan Syolihin, S.E., M.E., selaku Pembina Relawan Lasarus For NKRI Kabupaten Sambas. Ia menyatakan rasa bahagianya melihat antusiasme peserta yang tetap hadir meskipun hujan deras mengguyur wilayah tersebut. “Kehadiran peserta yang luar biasa meski cuaca tidak mendukung menunjukkan semangat mereka untuk memeriahkan pertandingan Gaplek pasangan NKRI Kalbar,” ujar Ferdinan.
Ferdinan menjelaskan, tujuan dari kegiatan ini bukan hanya untuk mempererat silaturahmi, tetapi juga sebagai bagian dari upaya pasangan Norsan-Krisantus dalam berkomunikasi dengan masyarakat melalui permainan Gaplek. “Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pasangan Norsan-Krisantus yang tidak hanya sekadar turun ke bawah untuk kampanye, tetapi juga berusaha menjaga keharmonisan dan perdamaian jelang Pilkada,” ungkapnya.
Selain itu, Ferdinan menambahkan bahwa pertandingan Gaplek ini juga bertujuan untuk mensukseskan Pilkada dengan menjaga keamanan dan kondusivitas di Kabupaten Sambas. “Meskipun hujan sangat lebat, kami bersyukur semua peserta tetap hadir. Ini menunjukkan komitmen mereka untuk mendukung pasangan Norsan-Krisantus,” jelasnya.
Ferdinan juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sambas untuk mendukung pasangan Norsan-Krisantus dalam Pilkada 2024. “Kami mohon doa dan dukungan agar pasangan Norsan-Krisantus terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat 2025-2030. Semoga dengan terpilihnya pasangan nomor 02, membawa berkah bagi kita semua. Kami juga berencana menggelar pertandingan Gaplek yang lebih meriah lagi di masa depan,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Relawan Lasarus For NKRI Kabupaten Sambas, Edy Suryadi, S.Sos, mengucapkan terima kasih kepada semua peserta yang telah hadir dan turut serta meramaikan pertandingan Gaplek tersebut. “Kami yakin, dengan dukungan dari semua peserta, pasangan Norsan-Krisantus akan mendapatkan kemenangan. Terima kasih atas antusiasme yang luar biasa meski dalam kondisi hujan,” tutup Edy. ***