Sambas

Anggota DPRD Sambas Klarifikasi Modus Percobaan Penipuan Menggunakan Namanya

×

Anggota DPRD Sambas Klarifikasi Modus Percobaan Penipuan Menggunakan Namanya

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Kabupaten Sambas Fraksi PDI Perjuangan, Mardani/Foto Yak/Jejaring Kalbar
Anggota DPRD Kabupaten Sambas Fraksi PDI Perjuangan, Mardani/Foto Yak/Jejaring Kalbar

SAMBAS, JEJARING KALBAR – Anggota DPRD Kabupaten Sambas dari Fraksi PDI Perjuangan, Mardani, memberikan klarifikasi terkait modus percobaan penipuan yang menggunakan namanya.

Ia menegaskan bahwa dirinya tidak pernah meminta atau meminjam uang kepada siapa pun.

Sebelumnya, sejumlah orang menerima pesan melalui WhatsApp yang mengatasnamakan Mardani. Pesan tersebut berisi permintaan uang dengan alasan tertentu, seperti gangguan pada layanan perbankan.

“Saya ingin menegaskan bahwa saya tidak pernah meminta atau meminjam dana dengan alasan apa pun, apalagi dengan klaim M-Banking error,” ujar Mardani, Kamis (27/3/2025).

Ia menjelaskan bahwa nomor WhatsApp yang digunakan pelaku telah diretas dan disalahgunakan untuk mencoba melakukan penipuan.

“Nomor WhatsApp saya, +62 853-9151-0784, telah dihack dan digunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Saya mohon agar saudara dan teman-teman sekalian tidak menanggapi pesan tersebut dan segera memblokir nomor tersebut,” tegasnya.

Terakhir, Mardani mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap modus serupa dan segera melaporkan jika ada indikasi penipuan. *** (Sera)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *